151 Personel Polres Nabire Dikerahkan untuk Amankan Sidang Pleno Rekapitulasi Suara di Nabire
151 personel Polres Nabire bersiap mengamankan sidang pleno rekapitulasi suara tingkat kabupaten di Kabupaten Nabire, Papua Tengah, Kamis (12/12/2024). |
Kapolres Nabire, AKBP Wahyudi Satriyo Bintoro, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Waka Polres KOMPOL Sofyan C. Samakori menyatakan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat menghambat jalannya sidang pleno.
“Personel yang bertugas akan melakukan pengamanan fisik di sekitar lokasi, serta pemeriksaan terhadap setiap individu yang memasuki area sidang,” jelasnya.
Dua lokasi utama menjadi pusat pengamanan, yakni Swis Hotel untuk sidang pleno Kabupaten Intan Jaya dan Mahavira Hotel untuk sidang pleno Kabupaten Puncak, Puncak Jaya, dan Paniai.
Selain pengamanan langsung di lokasi, Polres Nabire juga telah menjalin koordinasi dengan pihak penyelenggara, TNI, dan instansi terkait lainnya untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya sidang pleno.
“Koordinasi lintas lembaga sangat penting untuk memastikan semua pihak yang terlibat dapat menjalankan tugas masing-masing dengan baik,” tambah Waka Polres.
Main Tag: Pengamanan sidang pleno Nabire, Sidang pleno rekapitulasi suara 2024, Polres Nabire Papua Tengah, Sidang kabupaten Intan Jaya Puncak, Keamanan Pemilu Papua