PJ Gubernur Papua Tengah Hadiri Pisah Sambut Kapolres Nabire: Apresiasi dan Harapan Baru

PJ Gubernur Papua Tengah menghadiri acara pisah sambut Kapolres Nabire, memberikan apresiasi kepada AKBP Wahyudi dan menyambut AKBP Samuel Dominggus Tatiratu.
PJ Gubernur Papua Tengah, Anwar Harun Damanik, S.STP., MM, memberikan sambutan dalam kegiatan pisah sambut Kapolres Nabire.
NABIRE – Penjabat Gubernur Papua Tengah, Anwar Harun Damanik, S.STP., MM, menghadiri acara pisah sambut Kapolres Nabire pada Selasa (14/1/2025) malam. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Wicaksana Laghawa dan dihadiri oleh Kapolda Papua Tengah Brigjen Pol Alfred Papare, S.I.K., Forkopimda Papua Tengah, Forkopimda Nabire, sejumlah pejabat utama TNI/Polri, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, PJ Gubernur menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada AKBP Wahyudi Satrio Bintoro, S.H, S.I.K., MSI, yang telah mengabdi sebagai Kapolres Nabire selama lebih dari satu tahun. Ia memuji dedikasi AKBP Wahyudi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kabupaten Nabire, Provinsi Papua Tengah.

“Pengabdian beliau nyata di lapangan, dan kita sudah melihat sendiri hasilnya. Kami percaya pengalaman dan semangat yang dimiliki oleh Bapak Wahyudi akan terus memberikan manfaat di tempat tugas yang baru. Semoga beliau selalu diberikan kesuksesan dan kesehatan,” ujar Anwar Harun Damanik.

PJ Gubernur juga menyoroti berbagai inovasi yang telah dilakukan AKBP Wahyudi, khususnya dalam menciptakan suasana kondusif menjelang pelaksanaan pemilu.

“Kolaborasi yang terjalin antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat sangat berarti dalam menjaga stabilitas keamanan,” tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, PJ Gubernur menyampaikan sambutan hangat kepada Kapolres Nabire yang baru, AKBP Samuel Dominggus Tatiratu, S.I.K. Ia berharap Kapolres yang baru dapat melanjutkan program-program baik yang telah dirintis pendahulunya serta membawa Kabupaten Nabire menjadi wilayah yang lebih aman dan sejahtera.

“Kami percaya di bawah kepemimpinan Kapolres yang baru, Nabire akan terus berkembang. Pemerintah daerah akan selalu mendukung upaya kepolisian dan bersinergi dengan TNI serta aparat keamanan lainnya demi percepatan pembangunan di Papua Tengah,” tegas Anwar.

Ia juga menutup sambutannya dengan ucapan terima kasih kepada AKBP Wahyudi beserta istri atas dedikasi mereka selama bertugas di Nabire, serta doa bagi AKBP Samuel dalam mengemban tugas barunya.

“Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan perlindungan dan keselamatan kepada kita semua dalam menjalankan amanah ini,” tutupnya.

Di akhir kegiatan, PJ Gubernur Papua Tengah Anwar Harun Damanik juga memberikan cinderamata kepada AKBP Wahyudi Satriyo Bintoro beserta istri atas penghargaan dan dedikasi selama menjabat sebagai Kapolres Nabire dan Ketua Bhayangkari.
PJ Gubernur Papua Tengah Anwar Harun Damanik menghadiri pisah sambut Kapolres Nabire.
Sebagai informasi, kini AKBP Wahyudi Satriyo Bintoro, S.H., S.I.K., M.Si menjabat sebagai Wakapolresta Banyumas Polda Jawa Tengah.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url