Warga yang Kehilangan Handphone Diminta Hubungi Kejaksaan Nabire: Hasil Pengungkapan Tindak Kriminal oleh Satreskrim Polres Nabire

Kantor Kejaksaan Negeri Nabire
Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Nabire. (Foto: RRI Nabire/Jodefry Panjaitan)

NABIRE – Bagi warga yang merasa kehilangan handphone, dapat menghubungi Kejaksaan Negeri (Kejari) Nabire melalui nomor 0813-5353-4683.

"Siang tolong di up (posting) yang merasa telah kehilangan hpnya langsung hubungi nomor ini 081353534683", ujar pihak Kejari melalu DM Instagram, Rabu (26/2/2025).


Sejumlah barang bukti handphone berhasil ditemukan setelah Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Nabire mengungkap kasus tindak kriminal beberapa waktu lalu. Handphone-handphone tersebut kini telah diserahkan ke Kejari Nabire untuk proses lebih lanjut.

Berikut daftar handphone yang berhasil ditemukan:

Barang bukti Handphone

1 unit Oppo hitam dengan silikon putih
1 unit Vivo biru dengan silikon hitam
1 unit Poco hitam dengan silikon ungu
1 unit Vivo silver dengan silikon bening
1 unit Redmi biru dengan silikon hitam

Masyarakat yang merasa memiliki handphone tersebut dapat segera menghubungi pihak Kejaksaan Nabire untuk verifikasi kepemilikan.


Main Tag: handphone hilang, kejari nabire, polres nabire, hp ditemukan, info nabire, kriminal nabire, barang hilang
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url