Jelang Putusan MK, Ratusan TNI-Polri Disiagakan, Ini Pesan Kapolda Papua Tengah
![]() |
Kapolda Papua Tengah, Brigjen Pol Alfred Papare, S.I.K., memimpin apel kesiapsiagaan personel TNI-Polri menjelang putusan MK di Mapolres Nabire, Selasa (4/2/2025). |
NABIRE, infoNabire.com – Menjelang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Pilkada 2024, ratusan personel TNI-Polri disiagakan di Papua Tengah. Apel kesiapan digelar di Mapolres Nabire pada Selasa (4/2/2025) sore, dipimpin langsung oleh Kapolda Papua Tengah, Brigjen Pol Alfred Papare, S.I.K.
Dalam amanatnya, Kapolda Papua Tengah menegaskan bahwa seluruh daerah di Papua Tengah menghadapi sengketa Pilkada, baik di tingkat kabupaten maupun provinsi. Oleh karena itu, apel kesiapan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan tetap kondusif.
"Saat ini terdapat 23 sengketa Pilkada yang sedang ditangani MK, termasuk 4 perkara gubernur-wakil gubernur dan 19 perkara bupati-wakil bupati. Kita akan terus memonitor dan mengantisipasi potensi gangguan keamanan," ujar Brigjen Pol Alfred Papare.
Antisipasi Gangguan Keamanan
Kapolda Papua Tengah menekankan pentingnya pencegahan terhadap potensi aksi anarkis dan konflik sosial. Ia meminta seluruh personel untuk meningkatkan patroli, deteksi dini, serta komunikasi dengan tokoh politik, masyarakat, dan agama guna menjaga stabilitas daerah.
"Kita harus mengedepankan pendekatan humanis dalam pelaksanaan pengamanan. Namun, jika ada aksi yang melanggar hukum, maka tindakan tegas akan diambil sesuai aturan yang berlaku," tambahnya.
Selain itu, Kapolda juga menginstruksikan jajarannya untuk meningkatkan razia terhadap senjata tajam, senjata api, bahan peledak, serta barang terlarang lainnya yang dapat memicu gangguan keamanan.
389 Personel Polri dan 60 TNI Disiagakan
Sebanyak 389 personel Polri dan 60 personel TNI Angkatan Darat dikerahkan untuk memastikan situasi tetap terkendali di wilayah Papua Tengah. Pengamanan serupa juga dilakukan di wilayah lain dengan apel kesiapan yang sama.
Kapolda menekankan agar personel tetap menjalankan tugas dengan profesional dan tidak terprovokasi oleh berbagai isu yang beredar di media sosial.
"Kita harus mampu mencermati persepsi publik terhadap perkembangan situasi. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, lakukan penegakan hukum secara objektif dan profesional," tegasnya.
Apel kesiapan ini turut dihadiri oleh Forkopimda, jajaran PJU TNI-Polri, serta personel sinergitas yang akan berperan dalam pengamanan putusan MK di Papua Tengah.
Main Tag: #Pilkada2024 #PapuaTengah #PutusanMK #KeamananPilkada #TNI #Polri #KapoldaPapuaTengah #SengketaPilkada #BeritaPapua #BeritaTerkini #InfoNabire #infonabirehariini #BeritaNabire