Seleksi Calon Anggota DPRP Papua Tengah 2024-2029 Selesai, Hasil Transparan dan Berbasis Kompetensi

DPRP Papua Tengah
Proses seleksi tertulis dan wawancara calon anggota DPRP Papua Tengah.

NABIRE – Proses seleksi tertulis dan wawancara calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRP) Provinsi Papua Tengah melalui mekanisme pengangkatan dari unsur Orang Asli Papua (OAP) periode 2024-2029 telah dilaksanakan pada (17/01/2025) di Hotel Mahavira, Nabire.
DPRP Papua Tengah
DPRP Papua Tengah

Panitia seleksi telah memastikan setiap tahapan, mulai dari pencalonan, verifikasi validasi calon, seleksi tertulis, seleksi wawancara hingga penetapan calon terpilih, berjalan dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas tinggi. Proses seleksi ini dilakukan secara ketat untuk memastikan hanya individu yang benarbenar layak yang dapat terpilih.

Keberhasilan seleksi ini menunjukkan bahwa setiap calon yang lolos adalah individu yang memiliki kapasitas, dedikasi, dan kompetensi tinggi dalam menjalankan tugas sebagai legislator. Tidak ada campur tangan eksternal atau kepentingan lain yang memengaruhi hasil seleksi.
DPRP Papua Tengah
DPRP Papua Tengah

Para calon yang terpilih benarbenar hasil evaluasi yang obyektif dan transparan berdasarkan pendalaman rekam jejak dan perankingan dari hasil nilai seleksi calon anggota tersebut.

Dengan terselenggaranya seleksi ini, diharapkan DPRP Papua Tengah periode 2024-2029 yang diangkat dapat bekerja secara optimal bersama anggota DPRP yang telah dilantik lebih dulu yang dipilih melalui Pemilihan umum untuk merumuskan kebijakan yang berpihak kepada masyarakat dan mempercepat pembangunan daerah.
DPRP Papua Tengah
DPRP Papua Tengah

Keberhasilan seleksi ini juga menjadi bukti bahwa demokrasi yang sehat dapat berjalan dengan baik melalui sistem seleksi yang adil, transparan, dan berbasis kompetensi.
DPRP Papua Tengah
DPRP Papua Tengah

Yang menentukan terpilih atau tidaknya para calon anggota DPRP adalah pribadi masing-masing calon anggota DPRP. Kemampuan intelektual dalam seleksi tertulis dan pengetahuan yang mumpuni dalam menjawab pertayaan wawancara juga mempengaruhi serta kelengkapan admisitrasi dalam pemenuhan persyaratan baik umum dan khusus.
DPRP Papua Tengah

Nilai tertinggi yang akan menjadi calon terpilih, dimana ini merupakan akumulasi dari kelengkapan persyaratan, nilai seleksi tertulis dan nilai wawancara sehingga yang menentukan lulus dan tidaknya adalah calon anggota DPRP tersebut bukan panitia seleksi.

Para calon yang terpilih diharapkan mampu menjalankan tugas mereka dengan penuh tanggung jawab, menjaga amanah yang telah diberikan, serta berkontribusi dalam pembangunan daerah. Dengan demikian, DPRP Papua Tengah dapat menjadi lembaga legislatif yang benar-benar mencerminkan aspirasi masyarakat dan memperjuangkan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Papua Tengah.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url