Tren Foto Ghibli di Media Sosial, Begini Cara Membuatnya dengan ChatGPT
NABIRE, infonabire.com – Artificial Intelligence (AI) semakin populer di Indonesia karena kemampuannya membantu berbagai aktivitas sehari-hari.
Kini, AI juga dimanfaatkan untuk membuat konten kreatif, termasuk mengubah foto menjadi ilustrasi unik.
Salah satu tren yang sedang viral adalah mengedit foto agar terlihat seperti animasi khas Studio Ghibli.
Hasilnya yang estetik dan mirip dengan film-film Ghibli membuat banyak orang tertarik mencobanya.
Kini, AI juga dimanfaatkan untuk membuat konten kreatif, termasuk mengubah foto menjadi ilustrasi unik.
Salah satu tren yang sedang viral adalah mengedit foto agar terlihat seperti animasi khas Studio Ghibli.
Hasilnya yang estetik dan mirip dengan film-film Ghibli membuat banyak orang tertarik mencobanya.
Berikut ini cara mudah membuat foto bergaya Ghibli menggunakan ChatGPT:
1. Akses Platform ChatGPT
Buka ChatGPT di browser Anda dan pastikan menggunakan versi yang mendukung fitur pengolahan gambar.
2. Unggah Foto yang Ingin Diubah
Pilih foto terbaik Anda dan unggah ke ChatGPT. Pastikan pencahayaan dan kualitas foto cukup baik agar hasil ilustrasi maksimal.
3. Masukkan Perintah Gaya Ghibli
Ketik perintah seperti: “Tolong ubah foto ini menjadi ilustrasi dengan gaya animasi Ghibli yang cerah dan artistik.”
4. Kustomisasi Hasilnya
Jika hasilnya belum sesuai selera, Anda bisa meminta ChatGPT untuk menyesuaikan latar, warna, atau gaya visual lainnya.
5. Simpan dan Bagikan ke Media Sosial
Setelah hasilnya sesuai, simpan gambar tersebut dan bagikan di media sosial Anda. Hasil foto bergaya Ghibli ini bisa jadi konten yang menarik perhatian.
Sebagai informasi, Studio Ghibli sendiri merupakan studio animasi ternama asal Jepang yang berdiri sejak tahun 1985. Didirikan oleh Hayao Miyazaki, Isao Takahata, dan Toshio Suzuki, Ghibli dikenal lewat film-film berkualitas dengan visual memukau dan gaya ilustrasi yang khas.