Kado Akhir Tahun, 63 Personel Polres Nabire Naik Pangkat

“Prestasi yang diraih adalah hasil kerja keras, keberanian, inovasi, dan integritas. Semoga menjadi teladan bagi rekan-rekan lainnya,” tambahnya.
Dia juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh personel yang menerima kenaikan pangkat maupun ppenghargaan
“Saya mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada personel yang hari ini menerima kenaikan pangkat dan penghargaan. Semoga pencapaian ini menjadi motivasi untuk terus berkarya dan mengabdi dengan tulus bagi institusi dan masyarakat,” ucapnya.

Hadir dalam upacara tersebut Wakapolres Nabire Kompol Dr. Pieter Kendek, sejumlah PJU Polres Nabire, Ketua dan pengurus Bhayangkari, serta seluruh personel Polres Nabire.
Polres Nabire menutup tahun 2025 dengan semangat baru dan apresiasi bagi personel berprestasi, sebagai bentuk komitmen institusi Polri dalam membangun profesionalisme dan kepercayaan masyarakat.












